Seremonial Serah Terima Jabatan Kepala Desa Pasir Nangka Kecamatan Tigaraksa Periode 2023 – 2029. | POSBANTEN.CO.ID
google.com, pub-2901016173143435, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Monday 25th November 2024

Seremonial Serah Terima Jabatan Kepala Desa Pasir Nangka Kecamatan Tigaraksa Periode 2023 – 2029.

 

Posbanten.co.id, Tangerang.

Seremonial serah terima jabatan kepala Desa Pasir Nangka dari Penjabat Sementara Mulyadi, SH kepada Syahroni,SE selaku Kepala Desa Pasir Nangka yang terpilih, bertempat di Kantor Desa Pasir Nangka Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang Banten,Rabu 11-10-2023,

Turut hadir dalam acara tersebut Camat Kecamatan Tigaraksa beserta jajaran, Kapolsek Tigaraksa, Danramil Tigaraksa dan BPD dan anggota, para kader PKK, tokoh pemuda , karang taruna, serta beberapa perwakilan tokoh masyarakat, dan tamu undangan.

Sambutan hangat disampaikan Sahroni SE sebagai Kepala Desa terpilih, dalam sambutan mengatakan,” saya ucapkan terimakasih kepada seluruh undangan dan peserta yang hadir dan tidak mengurangi rasa hormat kepada seluruh jajaran yang sudah turut membantu mensukseskan proses Pemilihan Pilkades Desa Pasir Nangka Kecamatan Tigaraksa, Provinsi Banten.

Sahroni juga berharap serta meminta kepada seluruh tokoh masyarakat yang hadir dan seluruh stakeholder jajaran Pemerintahan Desa agar dapat berkolaborasi dan bersinergi untuk menjalankan program program kerja yang akan datang maupun program kerja udng belum terselesaikan ucapnya.

Tak luput sahroni juga mengatakan kepada seluruh yang hadir untuk turut serta berpartisipasi dan membantu dalam melaksanakan tugas, serta amanah baik dalam menjalankan tugas sebagai Kepala Desa Pasir Nangka agar lebih baik lagi dan lebih sukses, serta bermanfaat bagi seluruh masyarakat Pasir Nangka Ungkapnya.

Tak hanya itu sahroni mengajak seluruh masyarakat baik yang pro maupun yang tidak memilihnya agar dapat membantunya menjalankan program kerja, program pembangunan serta pelayanan masyarakat yang lebih baik kedepan imbuhya.

H.Cucu Abdul Rosyid SH,.Sip,.MSI selaku Camat tigaraksa dalam menyampaikan dalam sambutannya,” berikan ucapan selamat kepada Bapak Syahroni,SE sebagai Kades terpilih agar terus dapat berbuat yang terbaik untuk masyarakat Desa Pasir Nangka, tanpa dengan melihat warna atau siapapun atas kontestasi Pemilihan yang sudah berlalu dan telah berlangsung beberapa waktu yang lalu.” Ujar Cucu.

Dan bahwa dengan jabatan atau Pangkat yang disandang adalah amanah sebagai Pemimpin yang bisa dibangga kan adalah bermanfaat demi masyarakat luas, khususnya desa pasir nangka.

Selanjutnya camat cucu juga berharap untuk Kepala Desa Pasir Nangka bersama dengan seluruh Sthake holder Desa Pasir Nangka agar berkolaborasi dan bersinergi serta dapat berbuat yang terbaik, dan jiuga dapat merangkul seluruh elemen masyarakat paska pilkades, berbeda pilihan boleh tetapi menjalankan program kerja, program pembangunan tentunya perlu dukungan seluruh elemen masyarkat untuk kemajuan desa pasir nangka ucapnya.

Menurut cucu Seorang pemimpin dicintai serta dapat diterima baik oleh seluruh masyarakatnya, atas apa yang menjadi tujuan serta program untuk keperluan serta kepentingan masyarakatnya dan ini diharapkan kepada kepala desa Pasir Nangka.

Cucu juga menekan kepada kepala desa pasir nangka agar bekerja lebih baik lagi dan juga harus akuntabel, serta harus ciptakan kondisi yang baik, akuntabel, transfaransi dalam gunakan anggaran, serta aktif ciptakan suasana kondusif serta bekerja secara Profesional tandasnya mrnutup.

Piter siagian

[otw_is sidebar=otw-sidebar-7]

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

mgid.com, 748613, DIRECT, d4c29acad76ce94f