Impikan Jalan yang Layak, Babinsa dan warga Kauman Lakukan Swadaya Pengecoran Jalan. | POSBANTEN.CO.ID
google.com, pub-2901016173143435, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Saturday 23rd November 2024

Impikan Jalan yang Layak, Babinsa dan warga Kauman Lakukan Swadaya Pengecoran Jalan.

Posbanten.co.id. Sragen,

Tak kunjung diperbaiki Serma Surasno Babinsa Desa Pilangsari Anggota Koramil 07/ Ngrampal Kodim 0725/Sragen dan warga inisiatif ngecor jalan menggunakan Anggaran Dana Desa ( ADD ) di dk. Kauman Rt 19 Desa Pilangsari Kec. Ngrampal, Selasa ( 07/11/2023 ).

Kegiatan ini tidak lepas dari peran Babinsa Desa Pilangsari yang merupakan ujung tombak kesatuan dalam membantu masyarakat di wilayah binaannya. Selain itu, kegiatan ini sebagai upaya yang dilakukan Babinsa untuk mewujudkan kemanunggalan antara TNI dan Rakyat.

Kerja bakti pengecoran jalan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat, dan memperlancar arus jalan antara desa yang satu dengan desa lainnya dalam hal ini akses jalan menuju Dukuh Kauman.

“ Warga sangat antusias dalam melaksanakan kegiatan kerja bakti, Inilah yang kita harapkan bahwa kita hidup harus bergotong royong sehingga kerjaan apapun kalau dikerjakan bersama-sama akan lebih ringan dan cepat selesai,” ungkap Serma Surasno.

Sementara itu, Sarwanto mengucapkan, terima kasih kepada Babinsa yang telah membantu pekerjaan pengecoran jalandi dukuh kauman ini.

“Dengan adanya partisipasi Babinsa pembangunan jalan cepat selesai dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Desa Pilangsari,” ucap Sarwanto.

piter s red

(Agus Kemplu)

[otw_is sidebar=otw-sidebar-7]

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

mgid.com, 748613, DIRECT, d4c29acad76ce94f